Scroll untuk baca artikel
banner 325x300
Example 970x250
Nasional

Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Sebanyak 1.172 Warga Dievakuasi

×

Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Sebanyak 1.172 Warga Dievakuasi

Share this article
Gunung Lewotobi
Example 468x60

INDOPENA.COM – Sejumlah 1.172 warga dari empat desa di Kecamatan Wulanggitang, Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) yang terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki dievakuasi ke beberapa posko yang ada.

“Jumlah itu termasuk ibu hamil, lanjut usia, dan bayi balita, dari empat desa yang dievakuasi,” kata Camat Wulanggitang, Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Fredy Moat Aeng melalui keterangan tertulisnya, seperti dilansir ANTARA, Selasa (2/1/2024).

Example 300x600

Akibat erupsi, kata Fredy, warga dari empat desa yang berjarak dua hingga tiga kilometer dari gunung tersebut terdampak abu vulkanik dan harus dievakuasi. Empat desa itu yakni Klatanlo, Hokeng Jaya, Nawokote, dan Waiula.

Menurut Fredy, warga  mengungsi pada beberapa posko yang disiapkan pemerintah daerah (pemda) seperti di Kantor Camat, SDK Kemiri, SMPN 1 Wulanggitang, CU Remaja Hokeng, polsek, dan koramil. Sebagian lain mengungsi di rumah warga desa tetangga yang tidak atau kurang terdampak.

Fredy menambahkan, situasi di wilayah itu masih dihujani abu vulkanik sejak Senin (1/1/2024) .

Pihak kecamatan masih terus melakukan pendataan baik terhadap warga terdampak maupun posko atau rumah-rumah yang ditempati warga.

Atas kejadian ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Flores Timur telah menyalurkan bantuan bagi warga yang terdampak erupsi.

Bantuan yang disalurkan antara lain beras, gula pasir, minyak goreng, air, terpal, masker, selimut, dan tenda baik dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Flores Timur, maupun Dinas Sosial Flores Timur.

Bantuan telah disalurkan langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Flores Timur, Doris Rihi, bersama para pemangku kepentingan kebencanaan lain saat meninjau titik pengungsian warga di Boru, Kecamatan Wulanggitang, dan titik-titik perkumpulan warga yang mengungsi pada Senin (1/1/2024).

Sebelumnya, Gunung api Lewotobi Laki-laki di Flores Timur kembali erupsi pada Senin (1/1/ 2024), sehingga mengalami kenaikan status dari Level II atau Waspada menjadi Level III atau Siaga.